Pada zaman sekarang memiliki smartphone sudah menjadi kewajiban. Bagi seorang muslim, tentunya lekat dengan Al-Quran. Dan terkadang kita binggung mencari aplikasi alquran offline terbaik. Yang mana aplikasi quran dan terjemahannya sangat banyak. Saking banyak pilihan jadi binggung mana yang sebaiknya dipakai.

Sebagai syarat minimial aplikasi quran terbaik adalah tentu mengikuti mushaf standar internasional. Yaitu memiliki 15 baris ayat dalam 1 halaman. Memiliki 20 halaman dalam 1 juz. Dan paling penting 114 surat. Dan menjadi 30 juz. adapun untuk gaya tulisan juga standar rasm ustmani.

Dari standar diatas, sebenarnya sangatlah banyak aplikasi quran offline pilihan. Namun, jika sudah berbicara soal kenyamanan, tentu hanya ada 1 pilihan.

Perhatikan pula adab membaca al-Quran [INI PENTING]

Kali ini kami ingin membagikan pengalaman dan review tentang aplikasi quran. Yang mana sudah kami pakai semenjak membeli handphone. Dan pemakaian aplikasi ini sangatlah mudah. Lebih mudah dari bikin mie goreng.

Inilah Rekomendasi Aplikasi Alquran Offline Terbaik dan Terjemahan

 

Yap, Aplikasi quran digital ini adalah pilihan kami. Nama aplikasi nya adalah Quran for Android. Cukup simple sih namanya. Anda dapat mendownload nya di google play store klik disini.

Nah, Apa saja keunggulan dari aplikasi quran offline ini? Insya Allah apa yang kami tuliskan disini berdasar pengalaman. Dan juga kami ambil dari reviews di google playstore.

10 Keunggulan Aplikasi Quran for Android yang harus diketahui

  1. Sangat mudah penggunaannya. (Admin sudah pakai kurang lebih 3 tahun)
  2. Gambar sudah High Definition (HD)
  3. Menggunakan Rasm Usmani, sesuai yang kita jelaskan diatas.
  4. Terdapat fitur mp3 murattal. Syaikh Misyari Rasyid, Syaikh Sudais dan banyak lagi.
  5. Di lengkapi terjemahan, lebih dari 20 bahasa dan akan bertambah.
  6. Di lengkapi tafsir. Ada tafsir muyassar, tafsir ibnu katsir dan lain lain.
  7. Kemudahan dalam sharing ayat
  8. Adanya fitur pencarian ayat. (berguna banget buat bikin soal ujian tahfizh quran)
  9. Terdapat fitur Night Mode. Sangat berguna di kondisi malam atau fakir pencahayaan.
  10. Pembagian per surah dan per juz

10 keunggulan diatas adalah yang paling utama. Tentunya setelah kamu download, pasti dapatlah kelebihan lain. Bagaimana sob? sudah mau coba? atau jangan-jangan sudah install di hapenya. Oya, aplikasi ini juga ada versi untuk iPhone yang menggunakan sistem iOs. Anda dapat mengunduhnya di situs ini. Atau juga dapat ditemukan di iTunes maupun Apple Store ya sob.

Video tentang Quran for Android, Tonton dulu nih


Video diatas bukan buatan saya ya. Saya hanya ambilkan dari youtube sajah. Setidaknya dari video diatas mewakili apa apa dari pengalaman saya. Di video tersebut menggunakan smartphone android, adapun smartphone buatan apple aka iPhone juga sama. Setidaknya begitu.
gambar aplikasi quran for android

 

Kenapa Harus Pakai Alquran Digital?

Masyarakat zaman now mana sih yang gak bawa hape? kemana mana pastilah membawa hape. Malahan, kayaknya lebih penting bawa hape ketimbang bawa dompet. Lah dompet penting juga. Cuma kalo lupa bawa hape kayaknya ada yang kurang gitu.

Nah sebagai warga +62 yang baik. Dan tentunya sebagai seorang muslim, harus lah lekat dengan kitab suci al-quran. Seharusnya seperti diatas ya, terasa hampa manakala tak membawa mushaf. Namun tau sendiri lah, kadang agak males bawa mushaf kemana mana kan?

Oleh karena itu, keberadaan aplikasi quran sangatlah penting. Saya pribadi pun terkadang lebih memilih membaca menggunakan mushaf digital. Namun lebih banyak menggunakan mushaf asli

Kelebihan quran digital apa saja?

  1. Kapan saja, dimana saja dapat diakses. But, ojo nek wc ya gaes
  2. Hemat kuota. Cocok bagi fakir kuota
  3. Penggunaan mushaf digital lebih mudah. Tinggal pencet aja
  4. Sangat cocok ketika kondisi safar, semisal di bus atau pun pesawat.

Di sisi lain, Apa kelemahan mushaf digital?

  1. Feeling yang kurang. Tetap saja mushaf cetak itu lebih nyaman.
  2. Sukar bagi yang gaptek.
  3. Jadi kurang fokus. Pernah kan, waktu baca liat notifikasi wa, telegram, instagram? rasanya itu hlooo
  4. Gak bisa coret coret, apalagi yang lagi proses menghafal quran.
  5. Sering lupa buka. Yah kerana digital bikin males kan
  6. Enggak bisa dipakai, kalo layar hape bermasalah.

Nah itu dia sob, penjelasan kami soal aplikasi alquran offline yang insya allah terbaik ya. Banyak sekali plus minusnya. Kamu sudah coba? Test hafalkan ayat kursi pake aplikasi ini dong. Please share pengalaman kamu yaaa.